Tuesday, June 11, 2013

Tempointeraktif.com - Mahasiswa Hilang Di Gunung Semeru

Jumat, 24 November 2006.





Mahasiswa Hilang Di Gunung Semeru

Jum'at, 24 November 2006 | 16:34 WIB

TEMPO Interaktif, Jember: Seorang mahasiswa Universitas Jember (Unej) Jawa Timur yang tercatat kuliah di Diploma III Jurusan Administrasi Keuangan Fakultas Ekonomi angkatan 2004, Dian Susanto, dinyatakan hilang saat pendakian di Gunung Semeru.



Hilangnya Dian Susanto yang anggota yunior Mahasiswa Pecinta Alam (Mahapala) Unej dan juga putra seorang Provost TNI AD asal Situbondo itu sejak Rabu (22/11) sore lalu, setelah melakukan pendakian ke puncak Gunung Semeru pada Senin (20/11) dini hari.



Informasi yang dihimpun Tempo menyebutkan, Dian awalnya mendaki gunung tertinggi se-Pulau Jawa (3.676 meter )itu bersama tiga temannya, yakni Windarto, Sholeh Hanafi dan Fuad Handitya yang semuanya merupakan anggota senior Himapala Unej.



"Setelah turun dari pendakian, Dian ada diurutan paling terakhir dan tiga temannya sudah jauh mendahuluinya hingga sampai di base camp Ranu Pane," kata Ketua Himapala, Janarko kepada Tempo, siang tadi.



Diperkirakan lokasi hilangnya Dian, menurut Janarko, berada di lereng yang memiliki dua cabang jalan tepatnya di Cemoro Tunggal atau Jambangan. Janarko awalnya mendapat informasi hilangnya Dian yakni dari seorang anggota SAR Ranu Pane via SMS melalui ketiga teman Dian, selain itu pihak Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) juga mengabarkan hal yang sama.



Mahbub Djunaidy



INDEKS BERITA LAINNYA :