Saturday, June 1, 2013

Wanadri akan Gelar Pendidikan Dasar 2004

Kamis, 2 September 2004.

Wanadri akan Gelar Pendidikan Dasar 2004Jakarta, 2 September 2004 10:48Perhimpunan Penempuh Rimba dan Pendaki Gunung Wanadri akan menggelar pendidikan dasar Wanadri 2004 selama satu bulan (31 Desember 2004 hingga 30 Januari 2005), guna proses regenerasi organisasi.



Komandan Publikasi Pendidikan Dasar Wanadri (PDW) 2004 Imam Basuki, dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Kamis menjelaskan, PDW merupakan tahapan awal dari proses penerimaan anggota baru yang mendapat prioritas untuk dilaksanakan.



Ada tiga aspek yang ingin dicapai dari pelaksanaan PDW, yakni kematangan mental, fisik, dan intelegensia. Kematangan mental menyangkut semangat dan jiwa tidak kenal menyerah, percaya diri, berani, tabah, ulet, cinta tanah air, memiliki jiwa persaudaraan dan jiwa korsa tinggi.



Aspek fisik menyangkut kesegaran jasmani dan ketrampilan serta pengetahuan umum yang menunjang kegiatan hidup di alam terbuka. Aspek intelegensia menyangkut kemampuan penggunaan potensi kecerdasan secara optimal dalam menghadapi berbagai masalah.



PDW akan meliputi tahap dasar dan tahap operasi. Tahap dasar meliputi pemberian materi secara teori dan simulasi bagaimana beraktivitas di alam terbuka, berlatih secara fisik, mental, dan intelegensia. Juga pembekalan rohani.



Tahap operasi akan berisi materi pemanjatan tebing/big wall, olah raga arus deras (ORAD), penyeberangan basah, long march di jalan raya, long march di rel kereta api, rawa laut, gunung dan hutan. Juga mencari dan menyelamatkan (SAR), serta bertahan (survival).



Tempat pelatihan masing-masing di Gunung Burangrang, Tebing Citatah (Padalarang), Pantai Utara Jawa (Blanakan), Suka Melang, Tangkuban Perahu dan Situ Lembang.



Imam Basuki menjelaskan, pendaftaran hingga daftar ulang akan dilaksanakan mulai tanggal 15 Oktober hingga 28 November 2004 di Sekretariat Wanadri Bandung, Jalan Aceh Nomor 155, atau Wanadri Jakarta Jalan Pahlawan 12 A Kalibata.



Persyaratan mengikuti kegiatan tersebut antara lain adalah WNI berumur tidak kurang dari 16 tahun, dan lulus dalam tahapan seleksi. Seleksi antara lain meliputi tes medis/kesehatan, tes psikologi, tes fisik dan renang, tes pengetahuan dasar dan tes perlengkapan.



Menurut Komandan Latihan PDW 2004 Hendricus Mutter, biaya sebenarnya bagi tiap peserta sebenarnya mencapai lebih dari Rp 3 juta.



Namun biaya tersebut dapat ditekan menjadi hanya sebesar Rp 395.000 (untuk biaya formulir sampai pendidikan selama satu bulan), karena adanya subsidi yang berasal dari donatur maupun sponsor yang ikut berpartisipasi. [Tma, Ant]