Sunday, June 2, 2013

detikcom - Mobil Cor Adhimix Membentur Angkot di Pondok Gede

Sabtu, 26 Januari 2008.

Mobil Cor Adhimix Membentur Angkot di Pondok Gede

Arifin Asydhad - detikcom



Mobil Adhimix membentuk angkot (foto: kiriman Abdurrachman)

Jakarta -

Sebuah angkot K-02 jurusan Pondok Gede-Terminal Bekasi berbenturan dengan mobil cor Adhimix di Jl. Raya Jati Asih, Pondok Gede. Kaca angkot pecah, sementara penumpang angkot hanya mengalami luka ringan. Menurut saksi mata, Abdurrachman, kepada detikcom, kecelakaan ini terjadi pada pukul 10.30 WIB, Sabtu (26/1/2008). Benturan ini terjadi di pertigaan menuju kantor Kecamatan Jati Asih, Pondok Gede. Kecelakaan ini mengakibatkan kemacetan arus lalu lintas yang cukup panjang di sekitar lokasi. Namun, beberapa jam kemudian, setelah mobil Adhimix dievakuasi, lalu lintas kembali lancar. Informasi yang didapatkan, benturan ini terjadi saat mobil Adhimix sedang parkir menuju arah Pondok Gede. Nah, pada saat sang sopir memundurkan kendaraannya, tiba-tiba angkot K-02 dari arah Pondok Gede meluncur. Kebetulan, saat itu mobil Adhimix tersebut tiba-tiba mogok di tengah jalan. Sopir angkot tidak bisa mengendalikan kendaraannya, dan terjadilah benturan tersebut. Penumpang yang ada dalam angk!

ot tersebut selamat, hanya mengalami luka ringan.



(

asy

/

asy

)







Komentar terkini (0 Komentar)

Belum ada komentar yang masuk









Baca Komentar







Kirim Komentar







Disclaimer